Info tentang pengetahuan ilmu Sastra Indonesia, Inggris, Arab, serta Budaya bangsa dan Usaha Ekonomi Masyarakat

Sholawat Nariyah dan Artinya

Unknown

Sholawat Nariyah dan Artinya merupakan salah satu Sholawat yang biasanya dibaca oleh orang islam yang mencintai sholawat, Sholawat ini adalah doa yang dikhususkan kepada Nabi Muhammad SAW, keluarganya , Sahabatnya dan orang-orang yang selalu mengikuti jejak langkah beliau dan seluruh umat Islam, maka tentu Sholawat Nariyah ini sering dibaca banyak orang dimanapun berada, baik dibaca secara sendiri maupun secara bersamaan. Sering juga kita dengar baik dimasjid maupun dimusholla bacaan Sholawat nariyah dibaca dengan pengeras suara disertai dengan lagu yang merdu, hal ini untuk memanggil jamaah sholat untuk melaksanakan sholat jamaah bersama.

Berikut Sholawat Nariyah dan artinya :

Sholawat Nariyah dan Artinya

**ALLOOHUMMA SHOLI SHOLAATAN KAAMILATAN WASALIM SALAAMAN TAAMMAN ‘ALAA SAYYIDINA MUHAMMADINIL LADZII TANHALU BIHIL ‘UQODU WA TANFARIJU BIHIL KUROBU WA TUQDHOO BIHIL HAWAA-IJU WA TUNAALU BIHIR-ROGHOO-IBU WA HUSNUL KHOWAATIMI WA YUSTASQOL GHOMAAMU BI WAJHIHIL KARIIMI WA ‘ALAA  AALIHII WA SHOHBIHII FII KULLI LAMCHATIN WA NAFASIN BI ‘ADADI KULLI MA’LUUMIN LAKA.**

Artinya : “Ya Allah, limpahkanlah rahmat dan salam yang sempurna kepada junjungan kita Nabi Muhammad SAW. Semoga terurai dengan berkahnya segala macam buhulan dilepaskan dari segala kesusahan, tunaikan segala macam hajat, dan tercapai segala  keinginan dan husnul khotimah, di curahkan air hujan (rahmat) dengan berkah pribadinya yang mulia. Semoga rahmat dan salam yang sempurna itu juga tetap tercurah kepada para keluarga dan sahabat, setiap kedipan mata dan hembusan nafas, bahkan sebanyak pengetahuan bagi-Mu. Baca Juga :Sholawat Thibbil Qulub
Dalam keterangan kitab Khozinatul Asror (hlm. 179) dijelaskan, “Salah satu shalawat yang mustajabah adlh Shalawat Tafrijiyah Qurthubiyah atau bisa disebut Shalawat Nariyah karena jika mereka (umat Islam) mengharapkan apa yang dicita-citakan, atau ingin menolak yang tidak disukai mereka berkumpul dalam satu majelis untuk membaca shalawat nariyah ini sebanyak 4444 kali, tercapailah apa yang dikehendaki dengan cepat namun atas idzin gusti Allah "

Hadits yang di riwayatkan Ibnu Mundah dari Jabir mengatakan: Rasulullah SAW bersabda: Siapa membaca shalawat kepadaku sehari 100 kali (dalam riwayat lain): Siapa membaca shalawat kepadaku 100 kali maka Allah akan mengijabahi 100 kali hajatnya; 70 hajatnya di akhirat, dan 30 di dunia… Dan hadits Rasulullah yang mengatakan; Perbanyaklah shahawat kepadaku karena dapat memecahkan masalah dan menghilangkan kesedihan. Demikian seperti tertuang dalam kitab an-Nuzhah yang dikutib juga dalam Khozinatul Asror.

Diriwayatkan juga Rasulullah di alam barzah mendengar bacaan shalawat dan salam dan dia akan menjawabnya sesuai jawaban yang terkait dari salam dan shalawat tadi. Seperti tersebut dalam hadits, beliau bersabda: Hidupku, juga matiku, lebih baik dari kalian. Kalian membicarakan dan juga dibicarakan, amal-amal kalian disampaikan kepadaku, jika saya tahu amal itu baik, aku memujii Allah, tetapi kalau buruk aku mintakan ampun kepada Allah. Hadits riwayat al-Hafizh Ismail alQadhi, dalam bab Shalawat ‘ala an-Nary. Imam Haitami menyebutkan dalam kitab Majma’ az-Zawaid, ia menganggap shahih hadits di atas.

Hal ini jelas bahwa Rasulullah memintakan ampun umatnya di alam barzkh. Istighfar adalah doa, dan doa untuk umatnya pasti bermanfaat. Ada lagi hadits lain: Rasulullah bersabda: Tidak seorang pun yang memberi salam kepadaku kecuali Allah akan menyampaikan kepada ruhku sehingga aku bisa mennjawab salam itu. (HR Abu Dawud dari Abu Hurairah. Ada di kitab Imam an-Nawawi, dan sanadnya shahih).

Jadi tak perlu ragu bagi anda untuk membaca Sholawat Nariyah, karena membaca sholawat sama hal nya mendoakan nabi Muhammad, bila ada yang mengatakan bahwa sholawat nariyah sesat, itu  salah besar, jangan mudah percaya jika tanpa dalil yang pasti,

Semoga bermanfaat !!!


Sumber Youtube.com

selamat membaca Sholawat Nariyah dan Artinya

2 comments:

  1. Banyak sekali keutamaan yang bisa kita dapatkan membaca sholawat nariyah, simak juga ulasan kami tentang sholawat nariyah DISINI

    ReplyDelete
  2. Alhamdulillah..jadi lebih tau...!

    ReplyDelete